Mengenal Windows Defender, Seberapa Ampuh Sebagai Antivirus?

Mengenal Sedikit Tentang Windows Defender, Seberapa Ampuh Sebagai Antivirus?
Via Pixabay

Windows Defender merupakan antivirus bawaan windows yang menjadi pengaman sistem dari serangan berbagai macam virus. Antivirus bawaan ini sudah ada sejak versi versi windows sebelumnya dan dianggap sebagai antivirus yang lemah untuk pengaman laptop ataupun komputer pada saat itu.

Baca Juga : Cara Nonaktifkan/Mematikan Windows Defender di Windows 10

Pada era windows sebelum windows 10 yaitu XP, Vista, 7 dan 8 antivirus ini memang tidak se populer antivirus pihak ketiga seperti avast, avg, kaspersky dan lainnya. Jadi meskipun bawaan windows, antivirus ini dulunya masih tidak efektif untuk menjaga sistem dari berbagai ancaman virus dan tergolong minim fitur tidak seperti antivirus pihak ketiga yang sudah tergolong ampuh dan banyak fitur penunjang lainnya.

Microsoft dulu memang tidak terlalu memikirkan windows defender ini, artinya dengan segala kekurangan yang ada, tampaknya Microsoft mengharapkan user menggunakan antivirus pihak ketiga yang lebih baik yang mempunyai keakuratan deteksi yang mumpuni serta fitur canggih lainnya.

Seiring berkembangnya jaman, sejak microsoft meluncurkan sistem operasi terbarunya yaitu windows 10, sejak saat itu juga microsoft mulai serius dengan sistem keamanannya. Microsoft meningkatkan kemampuan antivirus tersebut, mulai dari keakuratan deteksi, termasuk anti ransomware didalamnya, dan fitur yang bagus. Antivirus ini benar-benar sudah menjadi bawaan di windows 10.

Seiring berjalannya windows 10 dari waktu ke waktu, Microsoft memang sangat serius lagi untuk meningkatkan kemampuan kemanananya terbukti dengan meluncurkan Windows Security, yang didalamnya sudah terdapat berbagai fitur yang menurut saya sudah sangat cukup mumpuni seperti Windows Defender itu sendiri, Proteksi Akun, Firewall, App & Browser Control, Family Options dan berbagai fitur lainnya. Jadi windows defender sudah include di dalam windows security dengan berbagai fitur lain yang saya sebutkan tadi.

Di windows 10 saat ini, Windows Defender sudah menjadi aplikasi bawaan yang benar-benar ampuh melawan berbagai macam virus dan malware, jika kamu masih ingin menggunakan antivirus lainnya, antivirus ini secara otomatis tidak akan aktif dan proteksi sistem akan terganti oleh antivirus lain yang kamu pasang.

Lalu apakah Windows Defender ini benar-benar ampuh? jawabannya adalah iya, windows defender sangat ampuh selama saya menggunakannya, Microsoft juga meyakinkan bahwa ini merupakan antivirus terbaik yang menjadi standar sistem windows 10. Menurut situs-situs penguji berbagai software antivirus seperti av-test.org dan av-comparatives.org, Windows Defender masuk nominasi kategori antivirus terbaik saat ini. Jadi menurut saya tidak diperlukan aplikasi antivirus pihak ketiga lagi karena menurut saya ini sudah menjelma menjadi antivirus terbaik yang pernah ada.

Sekian,

Artikel Lain Yang Mungkin Kamu Suka?