Cara Termudah Membuat Pangkat Bawah atau Atas di Word, Power Point dan Excel

Microsoft Office merupakan sebuah software all in one mulai dari pengolah kata, angka dan juga gambar. Sebuah laptop sudah diwajibkan memiliki aplikasi ini untuk membantu pekerjaan sehari-sehari, seperti tugas sekolah, kuliah, kantor ataupun pekerjaan lainnya.

Banyak sekali yang dapat kamu fungsikan dengan Office ini, membuat rumus, grafik, modelling huruf semua bisa kamu lakukan dengan aplikasi ini. Berbicara mengenai rumus, rumus ini tentunya memiliki karakteristik tersendiri, dan banyak nya model angka atau tipe tipe angka yang berbeda seperti misal akar, per, pangkat dan juga lainnya. Banyak orang orang awam yang masih belum mengetahui rumus cepat atau bisa dibilang cara mudah nya lah untuk membuat itu semua hanya dengan kombinasi tombol saja.

Sebenarnya di Office ini sudah disediakan fitur akar, perpangkatan dan lain-lain di menu nya masing-masing. Tapi apakah bisa hanya dengan tombol kombinasi sudah dapat membentuk akar, per, perpangkatan dan rumus lainnya? Jawabannya ialah bisa. Di artikel ini akan saya berikan cara singkat nya membuat rumus pangkat dengan hanya menggunakan tombol.

Catatan : tutorial ini hanya untuk membuat perpangkatan saja, untuk rumus lainnya akan saya tulis di artikel selanjutnya.

Cara ini sangat mudah sekali untuk kamu semua terapkan, baik itu di word, excel, maupun power point. Caranya ialah saat kamu ingin membuat rumus pangkat, baik itu di atas ataupun di bawah kamu ketik saja seperti biasa angka atau huruf yang ingin kamu jadikan pangkat, nah setelah itu kamu hanya tinggal memblock atau menandai bagian yang mau dijadikan pangkat. Kemudian untuk pangkat atas kamu tinggal menekan tombol kombinasi Ctrl + Shift + tombol sama dengan (=) sedangkan untuk membuat pangkat di bawah yaitu Ctrl + sama dengan (=)

Nah dengan menggunakan tombol tombol kombinasi itu kamu sudah bisa membuat pangkat dengan cepat dan mudah tanpa harus melalui menu fungsinya masing-masing. sekian tutorial ini semoga bermanfaat.

Artikel Lain Yang Mungkin Kamu Suka?